“Innalillahi wainna ilaihi rojiun”. Telah berpulang ke rahmatullah mantan Presiden KH. Abdurrahman Wahid atau yang kita kenal dengan nama Gus Dur di RSCM Jakarta kemarin petang waktu setempat, tanggal 30 Desember 2009 pukul 18.45 WIB.
Jenajah KH. Abdurrahman Wahid akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Jombang, Jawa Timur. Saat ini Jenajah Gus Dur telah diterbangkan ke Surabaya menggunakan pesawat Hercules A 1341. Sesampai di Bandara Juanda Internasional Surabaya para penyambut jenazah telah bersiap membawa jenazah ke mobil untuk membawanya ke Jombang.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melalui pidatonya tadi malam menyerukan bagi seluruh rakyat indonesia untuk mengibarkan bendera setengah tiang selama tujuh hari sebagai wujud duka cita karena kini Indonesia telah kembali kehilangan putra terbaiknya.
Saya atas nama pribadi dan mewakili keluarga mengucapkan turut berduka cita dan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya. Semoga arwah beliau dapat diterima disisi Allah SWT dan diberi tempat yang layak baginya. Dan juga semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran, ketabahan dan keikhlasan. Amien…