Tanggal 15 November 2010 yang lalu di Shanghai, Cina, kebakaran hebat terjadi pada sebuah gedung apartemen 30 lantai yang tengah dalam tahap renovasi. Api dengan cepat membakar dan menyebar ke seluruh bangunan apartemen tersebut. Para pekerja renovasi dan penghuni apartemen segera berusaha menyelamatkan diri dengan lari kebawah atau naik ke atap gedung apartemen.
Dalam kejadian kebakaran hebat dan terburuk tersebut banyak menelan korban jiwa, yaitu sekitar 58 orang dan 70 orang lainnya mengalami luka-luka. Kejadian ini diperkirakan akibat kelalaian dalam proses renovasi dan api diduga berasal dari percikan las. Sejumlah orang telah diamankan, termasuk beberapa tukang las profesional bersertifikat.
Berikut ini beberapa foto kebakaran hebat apartemen 30 lantai di shanghai, China tersebut.
[adsense]