Compiler bahasa C di Linux (ubuntu 6.10 Edgy Eft)

Posted on

sebelum dapat mengunakan compiler bahasa C atau melakukan pemrograman bahasa C di linux terlebih dahulu kita akan menginstall paket yang diperlukan oleh sistem Linux kita :

  • text editor : saya menginakan vim
  • Compiler C : gcc
  • make
  • librari C : libc6, libc6-dev

Mencoba membuat program sederhana untuk mengetes Compiler C, apakah sudah dapat digunakan atau tidak ?

  • diterminal (konsole) ketik vim coba.c
  • buat script program coba, seperti ini :

#include

int main()
{
printf(“%s”,”ini ngetes compiler bahasa C di Linux\n”);
return 0;
}

  • simpan file tersebut dan keluar dari text editor, dengan menekan ESC kemudian tekan :wq , tombol “titik dua” lalu “w” lalu “q”.
  • selanjutnya kita akan mengcompilasi program contoh tersebut dengan perintah

gcc coba.c -o coba

  • perintah ini akan mengcompile script bahasa C dalam file coba.c kemudian meminta gcc untuk menghasilkan output yang dapat dieksekusi (-o coba).
  • jika tidak terdapat error/pesan kesalahan, kita dapat menjalankan program/script coba.c dengan perintah ” ./coba ” (tampa tanda perik).
  • hasil program coba.c dapat terlihat

aditya@aditya-desktop:~/pemrograman$ ./coba

ini ngetes compiler bahasa C di Linux

  • hasil program diatas menunjukan keluaran string yang kita tuliskan dengan fungsi “printf”.

Selanjutnya Silahkan Anda berkreasi dengan Bahasa C anda sendiri !!! [EOF]

3 comments

  1. anda tahu tidak bahasa dasar linux dan contoh programnya seperti apa.Terus,yg ada uniq nya itu maksudnya gimana??tolong jawab karena saya masih pemula

  2. assallammu’alaikum wr.wb.

    mas saya masih newbie sekali soal linux kebetulan pas baca artikel anda tentang pemrograman bahasa c di ubuntu saya jadi tertarik dengan linux. kalau boleh saya minta perintah vim yg di terminal konsole mas karena saya kesulitan dalam menyimpan file dan keluar dari perintah vim itu.

    Jazakummulloh khoiron katsyiro

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *